Analisis Penggunaan Berbagai Macam Media Pembelajaran Sains Untuk Anak Usia Dini
DOI:
https://doi.org/10.31537/jecie.v5i2.705Keywords:
analisis, penggunaan, media pembelajaran sains, pendidikan anak usia diniAbstract
Media pembelajaran sains adalah sarana dan prasarana yang dapat digunakan oleh guru dan siswa sebagai alat untuk menstimulasi aspek-aspek perkembangan pada anak usia dini. Aspek perkembangan anak usia dini berdasarkan kurikulum merdeka meliputi nilai agama dan moral, nilai pancasila, fisik motorik, kognitif, bahasa, dan sosial emosional. Penggunaan media pembelajaran sains dalam mesntimulasi aspek perkembangan anak usia dini harus disesuaikan dengan minat, bakat, kebutuhan siswa. Permasalahan yang muncul selama ini adalah guru kurang optimal dalam memanfaatkan media pembelajaran sains. Ada juga guru yang telah berusaha memanfaatkan media pembelajaran yang tersedia di sekolah namun penggunaanya kurang dapat memfasilitasi seluruh aspek perkembangan anak, minat anak, dan kebutuhan anak. Oleh karena itu, dalam penelitian ini dilakukan analisis penggunaan berbagai macam media pembelajaran sains untuk anak usia dini. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat berbagai macam media pembelajaran sains yang dapat digunakan oleh guru PAUD untuk memenuhi minat, bakat, dan kebutuhan anak usia dini.
References
Asmara, B. (2021). Implementasi Media Pembelajaran Sains Pada AUD Terhadap Kreativitas Guru Paud di TK Kreatif Cendekia Surabaya. Jurnal Pedagogi, 7 (1).
Dewi, K. (2017). Pentingnya Media Pembelajaran untuk Anak Usia Dini. Palembang: UIN Raden Fatah.
Istiqomah, I. (2019). Pemanfaatan Media Pembelajaran Sains untuk Mengembangkan Kemampuan Kognitif Anak Usia Dini di TK Goemerlang Sukarame Bandar Lampung. Lampung: UIN Raden Intan Lampung.
Komariah, A., & Satori, D. (2009). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.
Melfianora. (2019). Penulisan Karya Tulis Ilmiah dengan Studi Literatur. 1-3.
Patmonodewo, S. (2003). Pendidikan Anak Pra Sekolah. Jakarta: Rineka Cipta.
Puspitasari, R. (2015). Analisis Penggunaan Media APE Interaktif Dalam Kegiatan Sains Anak TK A di TK Islam Al-Huda 2015/2016. Prosiding Semnas Pendidikan: Meretas Sukses Publikasi Ilmiah Bidang Pendidikan Jurnal Bereputasi.
Syahriani. (2021). Peningkatan Kemampuan Sains melalui Kegiatan Pencampuran Warna Menggunakan Media Bahan Alam di TK Pusat PAUD Tunas Inti Baturappe Kec. Biringbulu, Kab Gowa. Skripsi. Makassar: Universitas Muhammadiyah Makassar.
Talango, S.R. (2020). Media Realia dalam Pembelajaran Sains Anak Usia 5-6 Tahun. Jurnal Irfani, 16 (1), pp. 9-25.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 H.B.A Jayawardana, Rina Sugiarti Dwi Gita, Amin Silalahi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.