Peningkatan Nilai-Nilai Integritas Di TK Desa Simpang Rimba Melalui Pembiasaan Senam Sahabat Pemberani

Authors

  • Oktarina Oktarina Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung
  • Desfa Yusmaliana Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung
  • Ridho Fadhila Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung
  • Sri Astuti Nuramanah Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung
  • Suparno Aji Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung
  • Laela Fitria Ulfa Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung

DOI:

https://doi.org/10.31537/dedication.v6i2.818

Keywords:

Nilai-Nilai Integritas, Senam Sahabat Pemberani, Pendidikan Antikorupsi, Anak Usia Dini

Abstract

Pemberian sosialisasi dan pelaksanaan senam sahabat pemberani merupakan kegiatan untuk mengenalkan nilai-nilai integritas pada anak usia dini. Pencegahan tindakan korupsi mutlak harus dilakukan tidak hanya dalam tataran hukum semata, namun juga harus pada ranah pendidikan karena pendidikan memberikan kontribusi jangka panjang terlebih dalam pembentukan karakter peserta didik. Kegiatan senam sahabat pemberani merupakan upaya pengintegrasian nilai-nilai antikorupsi pada peserta didik dengan menanamkan pembiasaan dan stimulus kata-kata yang terdapat dalam irama sehingga diharapkan dapat tertanam dalam benak peserta didik hingga dewasa. Beberapa nilai-nilai integritas tersebut adalah Jujur, Peduli, Mandiri, Disiplin, Tanggungjawab, Kerja Keras, Sederhana, Berani dan Adil atau disingkat menjadi JUPE MANDI TANGKER SEBEDIL.

References

Humas. 2021. Paud_TK Griya Bermain Pangkalpinang,Gelar Senam Anti Korupsi dan Tandatangan MoU Dengan Unmuh Babel _ Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung. Unmuh Babel. https://unmuhbabel.ac.id/paud-tk-griya-bermain-pangkalpinanggelar-senam-anti-korupsi-dan-tandatangan-mou-dengan-unmuh-babel/

Ma’arif, K. 2022. Tilap Uang Bantuan, 2 Pendamping PKH di Tangerang Jadi Tersangka-Ditahan. DetikNews. https://news.detik.com/berita/d-5995238/tilap-uang-bantuan-2-pendamping-pkh-di-tangerang-jadi-tersangka-ditahan?_ga=2. 9218165.1780190303.1647936345-802918543.1647936345

Suyadi, Dwi Hastuti, S. 2019. Anticorruption Education Insertion in Islamic Religious Learning In The Umar Mas’ud Kindergarten of Bawean Island Indonesia. International Journal for Innovation Education and Research, 7(10), 771–783.

Suyadi, Sumaryati, Hastuti, D., Yusmaliana, D., & Rahmah MZ, R. D. 2019. Constitutional Piety: The Integration of Anti-Corruption Education into Islamic Religious Learning Based on Neuroscience. J-PAI: Jurnal Pendidikan Agama Islam, 6(1), 38–46. https://doi.org/10.18860/jpai.v6i1.8307

Suyadi, Sumaryati, Waharjani, Sukmayadi, T., Sumaryati Waharjani, & Sukmayadi, T. 2020. Reading Corner Anti-corruption Literacy in Kindergarten ’Aisyiyah Bustanul Athfal (TK ABA) Perak Mosque Complex, Anti-corruption Village, Prenggan Village, Kotagede Yogyakarta. Jurnal Tarbiyatuna, 11(2), 114–127.

Yusmaliana, D., Suyadi, S., Widodo, H., & Suryadin, A. 2020. Creative Imagination Base on Neuroscience: A Development and Validation of Teacher’s Module in Covid-19 Affected Schools. Universal Journal of Educational Research, 8(11B), 5849–5858. https://doi.org/10.13189/ujer.2020.082218

Yusmaliana, D., Suyadi, & Tohir, M. 2021. Senam Antikorupsi: Internalisasi Karakter Antikorupsi Berlandaskan Nilai-Nilai Religius Anak Usia Dini Di Masa Pandemi Covid-19.

Downloads

Published

2022-09-15

Issue

Section

Articles