Peran Digital Marketing Melalui Instagram Dalam Mengedukasi Mahasiswa oleh PT. Agrodana Futures
DOI:
https://doi.org/10.31537/dedication.v8i2.1987Keywords:
digital marketing, instagram, edukasiAbstract
Digital Marketing adalah pemasaran produk dan layanan dengan memanfaatkan teknologi digital. Saat ini pemasaran digital yang memadukan jaringan internet dengan platform dan teknologi digital mulai banyak diterapkan pebisnis. Kecenderungan masyarakat dalam memanfaatkan media sosial sebagai saluran komunikasi memberikan tantangan bagi dunia usaha agar menjangkau masyarakat yang lebih luas. PT Agrodana Futures melihat hal ini menjadi sebuah peluang. Rumusan masalahnya yaitu pemanfaatan media sosial yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana digital marketing dapat membantu menjaga kinerja bisnis. Penelitian menerapkan pendekatan kualitatif dengan tujuan dapat memahami fenomena yang dialami subjek penelitian. Observasi terhadap manajer cabang dan metode dokumentasi digunakan untuk pengumpulan data dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dikerjakan, dapat disimpulkan bahwa opini masyarakat terhadap investasi dan perdagangan palsu menguat, dan masyarakat menjadi makin berhati-hati dalam menetapkan perusahaan untuk berinvestasi. Berdasarkan hal itu, perusahaan memperkenalkan strategi baru untuk bertahan dan bersaing yaitu memilih Instagram sebagai media untuk menerapkan strategi komunikasi pemasarannya.
References
Aisyah, P., & Wardhani, N. I. K. 2023. PENGOPTIMALAN MANFAAT PENERAPAN PEMASARAN DIGITAL MENGGUNAKAN MEDIA SOSIAL TIKTOK DI PT. VICTORY INTERNATIONAL FUTURES CABANG SPAZIO SURABAYA (STUDI PADA PT. VICTORY INTERNATIONAL FUTURES KOTA SURABAYA). KARYA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(1), 5-10.
Ramadhan, A. D., & Irbayuni, S. 2023. Peran Edukasi Dan Sosialisasi Dalam Strategi Pemasaran Ditengah Citra Buruk Perusahaan Pialang Di Mata Masyarakat. JURAI: Jurnal ABDIMAS Indonesia, Vol. 1 No. 4, 110-115. https://doi.org/10.59841/jai.v1i4.713
Rinandiyana, L. R. 2021. PENGEMBANGAN KOMPETENSI MAHASISWA MELALUI PELATIHAN MAGANG ONLINE SAAT PANDEMI COVID 19. PENGEMBANGAN KOMPETENSI MAHASISWA MELALUI PELATIHAN MAGANG ONLINE SAAT PANDEMI COVID 19, Volume 3 Nomor 1.
Sabatimy, V., & Nur, D. I. 2023. Pemberdayaan Pemahaman Masyarakat Dalam Mengoptimalkan Peluang Keuangan. Cakrawala: Jurnal Pengabdian Masyarakat Global, Vol.2, No.3, 63-71. https://doi.org/10.30640/cakrawala.v2i3.1336
Sobita, N. E., & Harori, M. I. 2023. Peluang Gen-Z Dalam Meraih Kesuksesan Melalui Investasi Saham. Nanggroe: Jurnal Pengabdian Cendikia, Volume 2, Nomor 3, 430-434. https://doi.org/10.5281/zenodo.8099800
Umakpauny, H. Y. P. 2022. LKP: Perancangan Konten Promosi Bussines Futures Surabaya pada Media Sosial Instagram (Doctoral dissertation, Universitas Dinamika).