Implementasi Pelayanan Administrasi Kependudukan Perubahan Biodata Kartu Keluarga Di Kelurahan Tembok Dukuh Kota Surabaya

Authors

  • Johan Oktavian Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Ugy Soebiantoro Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

DOI:

https://doi.org/10.31537/dedication.v8i2.1977

Keywords:

administrasi kependudukan, perubahan biodata kartu keluarga, KNG

Abstract

Pelayanan administrasi kependudukan yang efektif dan efisien merupakan kebutuhan dasar bagi setiap warga negara. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah untuk menganalisis layanan perubahan biodata kartu keluarga untuk mengidentifikasi hambatan yang dihadapi, dan mencari Solusi untuk meningkatkan kepengurusan administrasi kependudukan. Dengan metode menggunakan Klampid New Generation (KNG) untuk mengajukan perubahan biodata kartu keluarga dapat dilakukan oleh kelurahan dan masyarakat. Sehingga hasil daripada kegiatan ini menunjukkan bahwa pelayanan administrasi kependudukan di Kelurahan Tembok Dukuh sudah berjalan cukup baik, namun masih terdapat beberapa kendala seperti keterbatasan sumber daya manusia, kurangnya pemahaman masyarakat mengenai prosedur yang harus diikuti, serta keterbatasan teknologi pendukung. Untuk mengatasi hambatan-hambatan tersebut, direkomendasikan peningkatan kapasitas pegawai melalui pelatihan, sosialisasi prosedur yang lebih intensif kepada masyarakat, dan pengadaan teknologi informasi yang lebih canggih untuk mempercepat proses pembelajaran. Diharapkan pelayanan administrasi kependudukan di Kelurahan Tembok Dukuh dapat menjadi lebih responsif, transparan, dan akuntabel, sehingga memberikan kepuasan yang lebih tinggi kepada masyarakat.

References

Ardelia Nur Sinta, & Diana Hertati. 2023. Inovasi Aplikasi Klampid New Generation (KNG) Dalam Meningkatkan Pelayanan Administrasi Kependudukan Di Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Kota Surabaya. Journal of Governance Innovation, 5(2), 193–209. https://doi.org/10.36636/jogiv.v5i2.2795

Disdukcapil Kota Surabaya. 2024. Informasi Dispendukcapil Kota Surabaya. Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya. https://disdukcapil.surabaya.go.id/beranda/tentang-kami/

Duhita, A. S. 2018. Inovasi Produk E-Lampid dalam Meningkatkan Kualitas Pelayanan Administrasi Kependudukan di Kota Surabaya. Kebijakan Dan Manajemen Publik, 6(2), 1–11. http://journal.unair.ac.id/download-fullpapers-kmp1430c8e0b0full.pdf

Isti’anah, S. N., & Arif, L. 2023. Efektivitas Program KALIMASADA Dalam Meningkatkan Kesadaran Masyarakat Akan Pentingnya Administrasi Kependudukan di Kelurahan Kendangsari. PUBLIKA : Jurnal Ilmu Administrasi Publik, 9(2), 171–178. https://doi.org/10.25299/jiap.2023.13532

Kampus Merdeka. 2024. Kompetensi Pendampingan Layanan Administrasi Kependudukan. Kampus Merdeka Indonesia Jaya. https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/activity/active/detail/8362618

Pemerintahan Kota Surabaya. 2024. Kelurahan Tembok Dukuh. Pemerintahan.Surabaya.Go.Id. https://pemerintahan.surabaya.go.id/kelurahan_tembok_dukuh

Downloads

Published

2024-09-08

Issue

Section

Articles