PEMANFAATAN GOOGLE CLASSROOM, GOOGLE DOKUMEN DAN GOOGLE SPREADSHEET PADA SISWA SMA
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan yaitu mendeskripsikan pemanfaatan dari Google Classroom, Google Dokumen dan Google Spreadsheet yang digunakan untuk pembelajaran yang dilakukan di SMA Islam Al-Hidayah Mangli selama masa pandemi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode kualitatif. Teknik yang dilakukan untuk mengumpulkan data yaitu melalui wawancara model semi terstruktur secara langsung untuk mendapatkan data yang dibutuhkan. Responden penelitian ini terdiri dari 6 guru dan 20 siswa yang telah menggunakan Google Classroom, Google Dokumen dan Google Spreadsheet minimal dalam satu semester. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Google Classroom, Google Dokumen dan Google Spreadsheet telah digunakan oleh guru dan siswa untuk proses pembelajaran daring. Namun untuk penggunaan Google Dokumen dan Google Spreadsheet masih jarang karena sudah familiar menggunalan aplikasi yang serupa.
Downloads
Article Details
References
Akbar, A., & Noviani, N. (2019). Prosiding seminar nasional pendidikan program pascasarjana universitas pgri palembang 03 mei 2019. In Tantangan Dan Solusi Dalam Perkembangan Teknologi Pendidikan Di Indonesia (pp. 18–25).
Aranta, A., Wijaya, I. G. P. S., Husodo, A. Y., Bimantaro, F., Nugraha, G. S., & Rahman, H. (2021). Pemanfaatan media open source sebagai media pembelajaran online di masa pandemi covid-19 sd negeri 1 terong tawah. Jurnal abdi insani universitas mataram, 8(2), 249–258.
Cahyono, A. E. (2017). Evaluasi Pelaksanaan Authentic Assessment Berdasarkan Kurikulum 2013 Dalam Pembelajaran Ekonomi Di Sma Islam Al-Hidayah Jember. Equilibrium, 5(1), 1–13. https://doi.org/10.25273/equilibrium.v5i1.1012
Mahitsa, M., & Mahardini, A. (2020). Analisis Situasi Penggunaan Google Classroom Pada Pembelajaran Daring Fisika. Jurnal Pendidikan Fisika, 8(2).
Ningsih, S. Y., & Mahyuddin, N. (2022). Desain E-Module Tematik Berbasis Kesantunan Berbahasa Anak Usia Dini di Taman Kanak-Kanak. Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 6(1), 137–149. https://doi.org/10.31004/obsesi.v6i1.1217
Nurfalah, E. (2019). Optimalisasi E-Learning berbasis Virtual Class dengan Google Classroom sebagai Media Pembelajaran Fisika. Physics Education Research Journal, 1(1), 46–55.
Rahmanto, M. A., & Bunyamin. (2020). Efektivitas media pembelajaran daring melalui Google Classroom. JURNAL PENDIDIKAN ISLAM, 11(November), 119–135.
Yanti, & Munir, M. N. (2021). Pendampingan Keterampilan Penggunaan Sistem Informasi Akuntansi Program Spreadsheet Untuk Kelas X Akuntansi Dan Mind Your Own Business ( Myob ) Untuk Kelas Xi Akuntansi Di Smkn 1 Banyusari Secara Daring. Jurnal Buana Pengabdian, 3(2), 143–147.