Analisis Produksi Video Pembelajaran Pada Tugas Proyek Mata Kuliah Cahaya Dan Penglihatan Tema Fenomena Optik
Main Article Content
Abstract
Pemerintah menginstruksikan sekolah dan perguruan tinggi melaksanakan pembelajaran jarak jauh untuk mencegah wabah. Pandemi seketika mengubah format pembelajaran yang semula offline menjadi online. Kondisi wabah Covid-19 menuntut para dosen berinovasi agar mahasiswa tertarik dan mudah memahami konten walaupun pembelajaran terpisah oleh jarak. Tak hanya dosen ataupun guru, calon guru pun harus sudah berlatih membuat video pembelajaran yang inovatif dan menarik. Penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dan kualitatif yang berupaya untuk menganalisis video pembelajaran meliputi kekurangan dan kelebihan video yang dibuat oleh mahasiswa. Video tersebut dibuat secara berkelompok yang terdiri dari 2 mahasiswa dan ada beberapa dengan 3 mahasiswa. Semua video membahas materi rumpun Fisika sesuai dengan dosen pengampu. Sebanyak 55 video dibuat oleh 3 kelas belum sempat diunggah di media sosial maupun media video online. Hasil Penelitian menunjukkan sebanyak 55 video pembelajaran, memiliki durasi rata-rata 4 menit 32 detik. Nilai Akhir skor video pembelajaran tertinggi mencapai 81 dan nilai terendah sebesar 69. Menurut Observasi kekurangan pembuatan proyek video pembelajaran pada umumnya terletak pada kualitas suara dan penyajian. Suara presenter ditemukan beberapa kurang keras, kurang jernih dan kadang terganggu oleh suara backsound. Mayoritas video ada perkenalan tiap-tiap mahasiswa sebagai presenter. Kekurangan yang sering terlihat pada penyajian yaitu penulisan nama, NIM dan judul tidak ditampilkan di awal video. Beberapa ada kualitas video yang kurang karena kualitas kamera rendah maupun pencahayaan yang kurang.
Downloads
Article Details
References
Aksel, A., & Gürman-Kahraman, F. (2014). Video Project Assignments and their Effectiveness on Foreign Language Learning. Procedia - Social and Behavioral Sciences, 141, 319–324. https://doi.org/10.1016/j.sbspro.2014.05.055
Amin, H. A., Khalil, H., Khaled, D., Mahdi, M., Fathelbab, M., & Gaber, D. A. (2020). Case Item Creation and Video Case Presentation as Summative Assessment Tools for Distance Learning in the Pandemic Era. Science Open Preprints, July, 1–16. https://doi.org/10.14293/S2199-1006.1.SOR-.PPKTXZI.v1
Choo, N. (2013). Classroom video project?: an investigation on students ’ perception. Procedia - Social and Behavioral Sciences, 90(InCULT 2012), 441–448. https://doi.org/10.1016/j.sbspro.2013.07.113
Guswiani, W., Darmawan, D., Hamdani, N. A., & Noordyana, M. A. (2018). Efektivitas Penggunaan Video Pembelajaran Dalam Pembelajaran Front Office Di Kelas XI Akomodasi. JTEP-Jurnal Teknologi Pendidikan Dan Pembelajaran, 3(September), 688–698.
Jensen, M., Mattheis, A., & Johnson, B. (2012). Using student learning and development outcomes to evaluate a first-year undergraduate group video project. CBE Life Sciences Education, 11(1), 68–80. https://doi.org/10.1187/cbe.11-06-0049
Kay, R. H. (2012). Exploring the use of video podcasts in education: A comprehensive review of the literature. Computers in Human Behavior, 28(3), 820–831. https://doi.org/10.1016/j.chb.2012.01.011
Slamet Kurniawan Fahrurozi, Dwi Maryono, C. B. (2017). Indonesian Journal of Informatics Education Simple Additive Weighting Method in the Development of a System Assessing the Feasibility of. Indonesian Journal of Informatics Education, 1(2), 17–28. http://dx.doi.org/10.20961/ijie.v1i2.12446
Susilawati, E. (2020). Upaya Meningkatkan Keaktifan Mahasiswa Dalam Menganalisis Video Pembelajaran Melalui Strategi Pembelajaran Webinar. Jurnal Teknologi Pendidikan (JTP), 13(2), 145. https://doi.org/10.24114/jtp.v13i2.20149
Deli Erni. 2020. Keunggulan Penggunaan Video Pembelajaran untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik “Generasi Z” Saat Pandemi, diakses tanggal 12 Mei 2021, sumber: http://www.smandajambi.sch.id/artikel-328-Keunggulan-Penggunaan-Video-Pembelajaran-.html
Teguh Ari Wijayanto. 2020. Efektivitas Pembelajaran Matematika dengan Video Animasi Interaktif, diakses tanggal 12 Mei 2021, sumber: https://www.kompasiana.com/teguhariwijayanto/5ea69709d541df7d1b76a172/efektifitas-pembelajaran-matematika-dengan-video-animasi-interaktif?page=all