Pembuatan Tempe Edamame sebagai Media untuk Mengimplementasikan Biotechnopreneurship pada Mahasiswa Pendidikan Biologi UNIPAR Jember
DOI:
https://doi.org/10.31537/biocons.v6i1.1755Keywords:
Pembelajaran biotechnopreneurship, Tempe edamameAbstract
Tempe merupakan produk hasil fermentasi kedelai yang kaya manfaat. Vitamin B, protein, lemak, mineral, dan karbohidrat dalam tempe setara dengan kandungan nutrisi dalam daging sapi. Tempe dibuat dengan melakukan proses fermentasi yang melibatkan jamur (kapang) Rhizopus sp. pada substrat kedelai. Kedelai edamame (Glycin max (L) Merrill) merupakan jenis kedelai yang mempunyai aroma kacang-kacangan yang kuat, biji yang lebih besar, tekstur lebih lembut, dan memiliki rasa yang lebih manis jika dibandingkan dengan jenis kedelai kuning. Edamame dipilih dalam penelitian ini karena jumlah produksinya yang melimpah di Kabupaten Jember, sehingga mudah dalam mendapat bahan baku. Penelitian ini dilakukan dengan menerapkan pembelajaran biotechnopreneurship melalui praktek pembuatan tempe berbahan edamame. Pembelajaran berbasis bioentrepreneurship memuat inovasi pengolahan makanan melalui kegiatan praktikum bioteknologi konvensional yang berbasis kewirausahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menumbuhkan minat berwirausaha mahasiswa. Setelah kedelai edamame mengalami proses fermentasi dalam waktu 24 jam, maka didapatkan hasil tempe edamame dengan bentuk dan tekstur yang padat, memiliki aroma khas tempe, berwarna keputihan dan memiliki rasa khas tempe dengan sedikit rasa manis. Pembelajaran berbasis biotechnopreneurship melalui pembuatan tempe edamame dapat dimplementasikan dengan baik. Hal ini dibuktikan dengan mahasiswa yang memiliki minat berwirausaha tinggi ada 14 orang, yakni dari rentang skor 71,4% hingga 89,2%. Pembelajaran bioteknologi yang dihubungkan dengan kewirausahaan (enterpreneurship) membuat siswa memahami konsep bioteknologi secara bermakna yakni melalui praktek membuat tempe edamame. Minat berwirausaha mereka juga tumbuh karena mereka membuat ide usaha sesuai dengan konsep bioteknologi yang telah mereka pahami.