PENERAPAN MODEL TEAMS GAMES TOURNAMENT BERBANTUAN MEDIA DIGIMATHS TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA DI SEKOLAH DASAR
DOI:
https://doi.org/10.31537/laplace.v8i2.2691Keywords:
DIGIMATHS, Pemahaman Konsep Matematika, TGTAbstract
Kurangnya penggunaan model dan media pembelajaran menyebabkan peserta didik cenderung pasif dalam proses pembelajaran. Rendahnya partisipasi tersebut berdampak pada lemahnya pemahaman peserta didik terhadap materi matematika, sehingga kemampuan pemahaman konsep matematikanya pun rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan rata-rata kemampuan pemahaman konsep matematika peserta didik sebelum dan sesudah penerapan model Teams Games Tournament (TGT) berbantuan media DIGIMATHS. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain pra-eksperimen berupa one group pretest-posttest. Penelitian dilakukan pada peserta didik kelas VI SD 2 Demaan dengan sampel sebanyak 20 peserta didik. Teknik pengumpulan data meliputi tes, wawancara, observasi, dan dokumentasi, sedangkan analisis data dilakukan melalui uji normalitas dan uji hipotesis dengan Paired Sample T-Test. Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikansi (Sig. 2-tailed) < 0,01 yang mana lebih kecil dari 0,05 maka Ha diterima dan Ho ditolak. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan rata-rata kemampuan pemahaman konsep matematika siswa sebelum dan sesudah menggunakan model TGT berbantuan media DIGIMATHS.




