PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CONCEPTUAL UNDERSTANDING PROCEDURES (CUPs) TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA SISWA SMP NEGERI 7 WONOMULYO
DOI:
https://doi.org/10.31537/laplace.v7i2.2048Keywords:
kemampuan pemahaman konsep matematika, Model Pembelajaran Conceptual Understanding Procedures (CUPs), PengaruhAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah kemmapuan pemahaman konsep matematika siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran Conceptual Understanding Procedures (CUPs) diajar menggunakan model pembelajaran langsung. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian quasi eksperimen dengan desain nonequivalent control group design yang dilaksanakan di SMP Negeri 7 Wonomulyo Tahun ajaran 2023/2024. Adapun teknik pengambilan sampel yang digunakan ialah teknik sampling jenuh dengan kelas VIII A sebagai kelas kontrol dan kelas VIII B sebagai kelas eksperimen. Teknik pengumpulan data meliputi tes dan lembar observasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis inferensial dengan bantuan program SPSS for windows. Berdasarkan hasil analisis deskriptif dan analisis inferensial diperoleh kesimpulan bahwa kemampuan pemahaman konsep matematika siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran Conceptual Understanding Procedures (CUPs) termasuk dalam kategori tinggi, kemampuan pemahaman konsep matematika siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran langsung termasuk dalam kategori sedang dengan kemampuan pemahaman konsep matematika siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran Conceptual Understanding Procedures (CUPs) lebih tinggi dibandingkan dengan kemampuan pemahaman konsep matematika siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran langsung.